Profil Kangen Band
Kangen Band adalah grup musik dari Indonesia. Anggotanya berjumlah 7 orang yaitu Dodhy, Andika, Tama, Iim, Bebe dan Izzy. Grup musik ini dibentuk pada tahun 2005 di Lampung. Lagu populernya ialah Tentang Bintang,dan lagu adaptasi dangdutnya adalah Selingkuh.
Kangen Band dinilai sebagai sebuah fenomena yang menggambarkan naik kelasnya kalangan ekonomi bawah ke kelas menengah secara masif. Meskipun disambut meriah oleh pasar dengan penjualan yang mampu menembus 300.000 keping, kehadiran mereka mengejutkan karena baik penampilan maupun kualitas musik dianggap di bawah band menengah-elit. Kehadiran mereka juga dituduh merusak kualitas musik Indonesia. Dalam sebuah acara yang diadakan oleh Rollingstone, vokalis band Naif, David Bayu Danangjaya, secara terbuka mengecam Kangen Band. Termasuk label yang merilis album band tersebut.
Dalam bukunya Cracking Zone, pakar manajemen perubahan Rhenald Kasali mengungkapkan bahwa cemoohan terhadap Kangen Band menggambarkan "kegalauan psikologis masyarakat menengah ke atas (di Indonesia) dalam menerima strata sosial yang lebih rendah sebagai konsumen pada strata yang sama... Penolakan tersebut menyimbolkan ketidakmampuan menafsirkan kode-kode baru kehidupan sosial. Kasali juga menyamakan fenomena penolakan ini dengan kegalauan psikologis yang dialami bangsa Amerika pada tahun 60-an, ketika Martin Luther King memimpin gerakan kaum sipil membebaskan Amerika dari belengu-belenggu perbedaan warna kulit".(Kasali, Rhenald. 2011. Cracking Zone. ISBN 978-979-22-6633-7. Hal. 58.)
Diskografi
Tentang Aku Kau dan Dia
Cinta Yang sempurna
Bintang 14 Hari
- Yolanda
- Doy
- Kembali Pulang
- Dengar dan Rasakan
- Bintang 14 Hari
- Dinda
- Jangan Menangis Lagi
- Yakinlah Aku Menjemputmu
- Anugrah
- Tentang Jen
- Cuma Kamu
- Sayang
Pujaan Hati
0 komentar:
Posting Komentar